Julurkanlah Jilbab ke Seluruh Tubuh

Julurkanlah Jilbab ke Seluruh Tubuh

Tulisan tentang “Julurkanlah Jilbab ke Seluruh Tubuh” ini adalah catatan faedah dari ceramah singkat yang dibawakan oleh Ustadz Abu Yahya Badru Salam, Lc. Hafizhahullahu Ta’ala.

Julurkanlah Jilbab ke Seluruh Tubuh

Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman,

يَا أَيُّهَا النَّبِيُّ قُلْ لِأَزْوَاجِكَ وَبَنَاتِكَ وَنِسَاءِ الْمُؤْمِنِينَ يُدْنِينَ عَلَيْهِنَّ مِنْ جَلَابِيبِهِنَّ ۚ ذَٰلِكَ أَدْنَىٰ أَنْ يُعْرَفْنَ فَلَا يُؤْذَيْنَ ۗ وَكَانَ اللَّهُ غَفُورًا رَحِيمًا

“Hai Nabi, katakanlah kepada isteri-isterimu, anak-anak perempuanmu dan isteri-isteri orang mukmin: “Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka”. Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, karena itu mereka tidak di ganggu. Dan Allah adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.” (QS. Al-Ahzab[33]: 59)

Wahai para ibu, apa arti dan makna dari jilbab? Salah besar kalau ada orang yang mengatakan jilbab itu artinya kerudung. Itu salah. Jilbab itu bukan kerudung. Ayat kerudung itu ada di dalam surat An Nur;

وَلْيَضْرِبْنَ بِخُمُرِهِنَّ عَلَىٰ جُيُوبِهِنَّ ۖ

“Dan hendaklah mereka (para wanita) menutupkan kain kudung ke dadanya,” (QS. An-Nur[24]: 31)

Jadi dalam bahasa Arab, kerudung itu khimar (خِمَارٌ). Bentuk jamaknya adalah khumur (خُمُر). Jadi ayat kerudung itu adanya di surat An Nur ayat 31, sedangkan ayat jilbab itu ada di surat Al Ahzab ayat 59.

Perbedaan Khimar Dengan Jilbab

Apa bedanya khimar dengan jilbab? Khimar itu, kata Al Imam Ibnu Hajar Al Asqalani, adalah kerudung yang berbentuk persegi panjang yang kemudian dililitkan di kepala. Lalu ujungnya ditutupkan ke dada. Adapun jilbab yaitu baju luar yang lebar yang menutupi seluruh tubuhnya. Jadi jilbab itu hakikatnya adalah baju kurung yang besar yang menutupi seluruh tubuh. Itulah jilbab.

Para ibu sekalian, sekarang sudah waktunya untuk merubah pemahaman. Jangan menyebut kerudung sebagai jilbab. Karena itu salah. Kerudung itu bahasa Arabnya adalah khimar (خِمَارٌ). Pakai kha (خ) bukan pakai ha (ح). Kalau pakai ha (ح) menjadi himar (حِمَارٌ) itu artinya keledai.

Adapun jilbab, artinya tadi adalah baju kurung yang besar yang menutupi seluruh tubuh. Itulah jilbab. Maka kalau ada perempuan yang memakai kerudung tapi baju dan celananya sempit, kita katakan, “Mbak, Anda baru pakai kerudung. Belum pakai jilbab.”

Karena banyak orang yang gara-gara salah pemahaman terhadap jilbab, akhirnya berkata, “Yang penting pakai jilbab.” Memakai jilbab tapi celananya pensil, bagaimana itu?

Saya pernah melihat wanita yang jilbabnya lebar sampai ke panggul, tapi celananya merucut (ketat). Mereka beralasan, “Yang Allah Subhanahu wa Ta’ala wajibkan hanya jilbab.” Kita katakan, “Jilbab itu apa? Jilbab itu bukan kerudung. Kerudung itu bahasa Arabnya adalah khimar. Adapun jilbab itu pakaian yang besar yang menutupi seluruh tubuh.”

Bahkan Al Hafizh Ibnu Hajar Al Asqalani dalam Fathul Baari mengatakan; jilbab itu di atas kerudung. Jadi kerudungnya dilipat-lipat sampai ke dada, kemudian baru pakai jilbab di atasnya. Itu penafsiran Al Hafizh Ibnu Hajar Al Asqalani rahimahullahu ta’ala menukil dari perkataan Ibnu Abbas seorang sahabat Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam.

Maka, para ibu sekalian inilah yang disebut dengan jilbab. Pahamilah dengan benar makna jilbab.

Video Julurkanlah Jilbab ke Seluruh Tubuh

Mari turut menyebarkan catatan kajian tentang “Julurkanlah Jilbab ke Seluruh Tubuh” ini di media sosial yang Anda miliki, baik itu facebook, twitter, atau yang lainnya. Semoga bisa menjadi pintu kebaikan bagi yang lain. Barakallahu fiikum..

Komentar

WORDPRESS: 0
DISQUS: